FAQ
Srit memfasilitasi tempat tinggal dan visa?
Maaf, SRIT tidak memfasilitasi atau menyediakan hal tersebut kepada siswa, jika ingin menetap harus ada wali atau orang tua bersama siswa tersebut.
(Last Updated 2022/01/02)
Berapakah biaya untuk pendaftaran, biaya masuk, biaya gedung, dan biaya SPP?
Untuk biaya, kami tidak mengenakan biaya masuk, biaya pendaftaran, maupun biaya gedung, kami hanya mengenakan biaya komite sekolah sebesar 3000 yen untuk satu siswa per bulan.
(Last Updated 2022/01/02)
Anak TK yang ingin mendaftar minimal usia berapa?
5 tahun.
(Last Updated 2024/11/24)
Bagaimana untuk PJJ?
Program PJJ tersedia bagi yang berada di Asia Timur; Jepang, Korea, China (termasuk Taiwan).
Mohon maaf untuk saat ini, Sekolah Indonesia Tokyo sudah tidak lagi membuka pendaftaran Online / PJJ untuk jenjang TK dan SD ya. Untuk PJJ / Daring saat ini hanya untuk SMP dan SMA saja, Terima kasih.
(Last Updated 2024/11/24)
Seragam sekolahnya bagaimana?
Utk ketentuan pakaian sekolah, pada umumnya menggunakan seragam putih biru (atasan: kemeja putih, dengan jas biru dongker, dan dasi merah, Utk bawahan: rok/celana biru dongker). Kemudian ada baju olahraga (digunakan saat hari kamis dan saat mapel PJOK) & batik sekolah (digunakan setiap hari Jumat). Utk baju olahraga & batik telah disediakan di koperasi sekolah. Namun Utk seragam biru putih harap sediakan masing-masing.
(Last Updated 2024/11/24)
Bagaimana dengan pengajar atau guru disana?
Untuk pengajar Sekolah Indonesia Tokyo dari Indonesia, Pengajar yang dikirim adalah para pengajar yang mengikuti tes SILN/ dari Kemendikbud. Info lanjut mengenai informasi lowongan guru SILN dari Indonesia: https://mutasi.sdm.kemdikbud.go.id/siln/
Untuk pengajar lokal, akan diinformasikan lebih lanjut oleh KBRI Tokyo jika kami membukanya. Terima Kasih.
(Last Updated 2024/8/14)
Jasa transportasi dari SRIT untuk siswa ke sekolah?
SRIT tidak menyediakan transportasi, tapi dapat membantu menyediakan surat keterangan jika diperlukan untuk tiket transportasi berlangganan.
(Last Updated 2022/01/02)
Bagaimana jika ingin mengadakan kunjungan?
Untuk berkegiatan di Sekolah Indoensia Tokyo, wewenang untuk ijin ada di Atdikbud dan atau KBRI Tokyo. Oleh karena itu silakan untuk bersurat atau email ke Atdikbud dan atau KBRI Tokyo.
(Last Updated 2024/08/14)
Akses tranportasi ke SRIT gimana?
Stasiun terdekat untuk SRIT adalah stasiun Meguro (Yamanote Line, Tokyu Meguro Line, Tokyo Metro Nanboku Line dan Toei Mita Line) dengan jarak 15 menit ke SRIT.
Untuk menggunakan Tokyu Bus dapat turun di halte:
Motokeibajyomae (trayek 黒01、黒02、黒06、黒07、東98、渋41、渋72) dengan jarak 6 menit,
Ootorijinja (trayek 黒09、渋41)dengan jarak 8 menit,
Ootsukayama (trayek 黒06) dengan jarak 4 menit ke SRIT.
(Last Updated 2022/01/02)
Sosial media nya Sekolah Indonesia Tokyo ada apa saja?
Untuk saat ini, sosial media yang aktif adalah Instagram (@silntokyo), Twitter (@silntokyo), dan Youtube (@silntokyo).
(Last Updated 2024/11/24)